Headline News

Mendikdasmen Majukan Libur Lebaran 2025, Siswa Mulai Belajar di Rumah 21 Maret


Foto : Mendikdasmen RI, Abdul Mu'ti  (dok: istimewa)

Nuansa Metro - Jakarta | Menteri Pendidikan Dasar dan Menengah (Mendikdasmen) Abdul Mu’ti mengumumkan percepatan jadwal libur Lebaran 2025 bagi siswa. Semula, pembelajaran di rumah dijadwalkan mulai 27 Maret 2025. Namun, jadwal tersebut dimajukan menjadi 21 Maret 2025.

“Pembelajaran di rumah akan kita tambah. Awalnya dimulai pada 27 Maret, kali ini kita percepat menjadi 21 Maret,” ujar Abdul Mu’ti, Selasa (4/3/2025).

Keputusan ini berbeda dari ketentuan dalam Surat Edaran (SE) bersama antara Kemendikdasmen, Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri), dan Kementerian Agama (Kemenag). 

SE tersebut sebelumnya mengatur bahwa siswa akan belajar di rumah pada 27-28 Februari, serta 3, 4, dan 5 Maret 2025, kemudian kembali ke sekolah pada 6 Maret, sebelum kembali belajar di rumah pada 27 Maret 2025.

Meski siswa mulai belajar di rumah lebih awal, guru Aparatur Sipil Negara (ASN) tetap berkewajiban masuk sesuai jadwal hingga menjelang cuti bersama Idul Fitri pada 7 April 2025. Hal ini untuk memenuhi beban kinerja sesuai dengan Permendikbud Nomor 25 Tahun 2024.

Abdul Mu’ti juga mengingatkan agar bulan Ramadan diisi dengan kegiatan positif, termasuk belajar ilmu agama, serta menyambut Idul Fitri dengan penuh kegembiraan.



• ZuL

0 Komentar

Posting Komentar
© Copyright 2022 - Nuansa Metro