Headline News

Kebakaran Hebat Lahap Ratusan Ruko di Pasar GS Purwakarta


Foto : Petugas Pemadam Kebakaran sedang berjibaku memadamkan api

Nuansa Metro - Purwakarta | Kebakaran besar melanda kompleks pertokoan Pasar GS atau Pasar Jumat di Kelurahan Nagri Kaler, Kecamatan Purwakarta, Kabupaten Purwakarta, Jum'at (21/3). Api dengan cepat menjalar dan melahap ratusan ruko milik para pedagang. Hingga pukul 10.30 WIB, kobaran api masih belum sepenuhnya dapat dikendalikan.

Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan Kabupaten Purwakarta terus berjibaku memadamkan api. Namun, upaya pemadaman mengalami kendala akibat besarnya kobaran api serta tiupan angin yang cukup kencang.

"Angin yang kencang serta banyaknya barang dagangan yang mudah terbakar membuat proses pemadaman menjadi sulit," ujar Kepala Dinas Pemadam Kebakaran Purwakarta, Juddy Herdiana, saat ditemui di lokasi kejadian.

Sebanyak 12 unit mobil pemadam telah dikerahkan untuk mengendalikan api. Meski begitu, hampir seluruh ruko di Pasar Jumat hangus terbakar. Para pedagang yang panik berusaha menyelamatkan barang dagangan yang masih bisa diselamatkan sebelum api semakin membesar.

Hingga saat ini, penyebab kebakaran masih dalam penyelidikan, sementara jumlah kerugian masih dalam perhitungan. Namun, dipastikan bahwa ratusan kios serta barang dagangan ludes terbakar.

Petugas pemadam kebakaran masih terus berupaya menjinakkan api, sementara pihak berwenang melakukan penyelidikan lebih lanjut.



• NP 

0 Komentar

Posting Komentar
© Copyright 2022 - Nuansa Metro