Nuansa Metro - Indramayu | Bupati Indramayu, Lucky Hakim, mengumumkan bahwa nama Alun-Alun Puspawangi dikembalikan menjadi Alun-Alun Indramayu. Keputusan ini disampaikan melalui unggahan videonya pada Sabtu (1/3/2025).
Lucky Hakim menjelaskan bahwa banyak masyarakat yang mempertanyakan pembongkaran tulisan "Puspawangi" di kawasan alun-alun. Menurutnya, identitas daerah harus tetap dipertahankan tanpa perlu perubahan nama.
"Banyak yang bertanya mengapa tulisan Puspawangi dibongkar di Alun-Alun Indramayu? Karena saya menilai bahwa Alun-Alun Indramayu, ya tulisannya Alun-Alun Indramayu. Jadi, tidak perlu diganti-ganti namanya, kembalikan ke fungsi semula," ujarnya.
Fokus pada Infrastruktur
Selain soal nama alun-alun, Lucky juga menanggapi masukan dari masyarakat terkait penggunaan anggaran. Ia menegaskan bahwa prioritas utama pemerintahannya adalah perbaikan infrastruktur, khususnya jalan dan bangunan sekolah yang rusak.
"Insyaallah, kita akan lakukan itu semua. Jalanan akan kita benahi secara bertahap secepat mungkin. Sekolah-sekolah yang rusak akan kita perbaiki, dan program-program lainnya akan dijalankan sesuai dengan visi-misi yang telah direncanakan," kata Lucky.
Sebagai langkah awal dalam kepemimpinannya, Lucky akan mulai berkantor di Pendopo Indramayu pada Senin, 3 Maret 2025. Ia berencana menginventarisasi berbagai permasalahan yang dihadapi daerah tersebut.
"Senin kita mulai berkantor sebagai Bupati Indramayu. Kita nanti akan inventarisasi semua permasalahan-permasalahan yang ada," tambahnya.
Pesan Unik soal Keamanan Siber
Di akhir pernyataannya, Lucky menyampaikan pesan unik terkait keamanan siber di lingkungan pemerintahan. Ia meminta agar password WiFi kantor pemerintahan tidak menggunakan namanya.
"Oh iya, saya berpesan agar password WiFi di lingkungan pemerintah jangan menggunakan nama saya (Lucky Hakim), harus normal, harus netral," tandasnya.
Keputusan pengembalian nama Alun-Alun Indramayu ini mendapat beragam tanggapan dari masyarakat. Sebagian mendukung langkah ini sebagai bentuk pelestarian identitas daerah, sementara lainnya berharap kebijakan yang diambil benar-benar berdampak positif bagi pembangunan Indramayu.
• Red
0 Komentar