Headline News

Bupati dan Wakil Bupati Deliserdang Resmi Dilantik, Keluarga Gelar Upah-Upah

foto : Bupati dan wakil Bupati Deli Serdang setelah pelantikan 

Nuansa Metro - Jakarta | Presiden Republik Indonesia, Prabowo Subianto, resmi melantik Bupati dan Wakil Bupati Deliserdang, dr. H. Asri Ludin Tambunan dan Lom Lom Suwondo, dalam sebuah seremoni di Istana Kepresidenan, Jakarta, pada Kamis (20/2/2025) pagi. Pelantikan ini merupakan bagian dari agenda nasional di mana sebanyak 961 kepala daerah, baik gubernur, bupati, maupun wali kota, dilantik secara serentak.

Usai prosesi pelantikan, Asri Ludin Tambunan dan Lom Lom Suwondo menghadiri acara upah-upah yang digelar oleh keluarga besar mereka di Restoran Batik Kuring, Jalan Jenderal Sudirman, Jakarta Selatan. Acara ini berlangsung dalam suasana penuh kehangatan dan kebersamaan.

H. Ashari Tambunan, paman dari Bupati Deliserdang, dalam sambutannya menyampaikan ucapan selamat atas pelantikan tersebut. Ia juga mengingatkan agar keduanya dapat menjalankan amanah dengan penuh tanggung jawab dan membawa kemajuan bagi Kabupaten Deliserdang.

“Selamat bekerja kepada kedua ananda. Semoga sukses dalam memimpin Deliserdang dan membawa kemajuan bagi masyarakat,” ujar Ashari yang hadir bersama istri, Hj. Yunita Siregar, serta keluarga besar lainnya, termasuk Hj. Anita Lubis dan Syahrial Tambunan.

Acara upah-upah diakhiri dengan makan bersama, yang turut dihadiri oleh sejumlah tokoh, di antaranya anggota DPRD Deliserdang, Rachmadsyah, Ketua Ikatan Persaudaraan Haji Indonesia (IPHI) Deliserdang, H. M. Ali Tambunan, serta beberapa kepala organisasi perangkat daerah (OPD), kepala desa, dan tim sukses.

Setelah itu, sesi foto bersama dilakukan sebagai bentuk kebersamaan dan dukungan kepada Bupati Asri Ludin Tambunan yang didampingi istri, Hj. Jelita Siregar, serta Wakil Bupati Lom Lom Suwondo bersama istri, Asniar.

Sebagai bagian dari rangkaian tugas awalnya, Bupati dan Wakil Bupati Deliserdang dijadwalkan mengikuti retret kepemimpinan di Akademi Militer (Akmil) Magelang pada 21 hingga 28 Februari. Program ini bertujuan untuk memperkuat kapasitas kepemimpinan para kepala daerah sebelum mereka kembali ke wilayah masing-masing untuk menjalankan tugas pemerintahan.


• Romson 

0 Komentar

Posting Komentar
© Copyright 2022 - Nuansa Metro