Nuansa Metro - Karawang | Media online Delik.co.id merayakan momen istimewa, yakni Hari Jadi Ke-3, dengan berbagi kebahagiaan bersama 40 anak yatim dan 20 kaum dhuafa, Kamis (14/11/2024). Acara berlangsung di RM Sambel Hejo, Kecamatan Karawang Barat, dengan penuh kehangatan dan rasa syukur.
Mengusung tema Dream (mimpi), Dynamic (berkembang), dan Dazzling (cemerlang), kegiatan ini diawali dengan pemotongan tumpeng yang diserahkan kepada CEO sekaligus Pemimpin Redaksi Delik.co.id, Latifudin Manaf. Prosesi dilanjutkan dengan doa, tahlil, serta tausiyah yang disampaikan oleh Ustaz Nana.
Puncak acara ditandai dengan penyerahan santunan secara simbolis kepada anak yatim dan kaum dhuafa.
Dalam sambutannya, Latifudin Manaf mengungkapkan rasa syukur atas perjalanan Delik.co.id selama tiga tahun terakhir.
“Walaupun masih terbilang baru, Delik.co.id telah dikenal di berbagai kalangan, baik pemerintahan maupun masyarakat umum. Ini adalah pencapaian yang patut disyukuri, dan kami ingin berbagi kebahagiaan bersama anak-anak yatim,” ujarnya.
Latifudin menambahkan bahwa santunan tersebut merupakan amanah dari para dermawan.
“Santunan ini adalah titipan yang wajib kami sampaikan kepada mereka yang berhak. Para penerima berasal dari berbagai kecamatan, seperti Karawang Barat, Telukjambe Timur, Karawang Timur, Jayakerta, dan Tirtamulya,” jelasnya.
Ia juga menyampaikan rasa terharu atas kepercayaan yang diberikan oleh para dermawan. Awalnya, santunan hanya ditargetkan untuk 25 anak yatim, namun berkat tambahan donasi, jumlah penerima meningkat menjadi 40 anak yatim dan 20 kaum dhuafa.
“Saya yakin niat tulus para dermawan telah tercatat sebagai amal baik. Semoga mereka senantiasa diberikan kesehatan, kesuksesan, dan keberkahan dunia akhirat. Semoga juga santunan ini menjadi wasilah mendapatkan syafaat Rasulullah SAW,” ungkapnya haru.
Latifudin berharap, meskipun nilai santunan ini tidak besar, manfaatnya dapat dirasakan oleh para penerima.
“Kami berkomitmen untuk terus memberikan dampak positif, tidak hanya melalui pemberitaan, tetapi juga melalui aksi sosial seperti ini. Semoga Allah SWT meridhoi dan memberkahi kita semua,” tutupnya.
Acara sederhana namun penuh makna ini menjadi pengingat bahwa kepedulian sosial adalah bagian penting dari perjalanan sebuah organisasi, termasuk media seperti Delik.co.id.
Semoga semangat berbagi ini terus berlanjut di tahun-tahun mendatang.
• Red
0 Komentar