Headline News

Mata Masyarakat Tertuju Kepada Pasangan Acep-Gina, Berharap Dapat Membawa Perubahan Karawang Lebih Baik




Nuansa Metro - Karawang |  Pasangan bakal calon Bupati dan Wakil Bupati Karawang, Acep Jamhuri dan Gina Fadlia Swara, hari ini resmi mendaftarkan diri ke Komisi Pemilihan Umum (KPU) Karawang untuk mengikuti kontestasi Pilkada 2024. Pasangan ini diusung oleh koalisi besar yang terdiri dari Partai Demokrat, Partai Gerindra, Partai Golkar, PAN, serta beberapa partai non-parlemen.


Kehadiran Ajam dan Gina di KPU Karawang mendapat sambutan meriah. Iring-iringan panjang pengurus partai, simpatisan, dan relawan yang tersebar di seluruh wilayah Kabupaten Karawang turut mengawal pendaftaran mereka. Dukungan yang begitu luas dari berbagai elemen masyarakat ini menunjukkan betapa besar harapan publik terhadap pasangan ini.


Iring-iringan pendukung yang berkumpul sejak pagi di Lapangan Karangpawitan Karawang menjadi simbol kuat dukungan serta aspirasi masyarakat yang menginginkan keberlanjutan pembangunan dan perubahan positif di Kabupaten Karawang. Kehadiran tiga mantan Bupati Karawang dalam rombongan ini semakin memperkuat dukungan terhadap pasangan Ajam dan Gina.


Sejak diumumkan sebagai pasangan calon, Ajam dan Gina telah berhasil menarik perhatian dan dukungan luas dari berbagai lapisan masyarakat. Mereka dikenal dengan visi dan program-program yang pro-rakyat, yang diharapkan mampu membawa Kabupaten Karawang menuju masa depan yang lebih baik.


Pendaftaran di KPU Karawang ini menandai langkah awal yang penting bagi Ajam dan Gina dalam perjuangan mereka menuju Pilkada 2024. Dengan semangat dan komitmen yang tinggi, pasangan ini bertekad untuk mengabdikan diri bagi masyarakat Karawang dan melanjutkan pembangunan yang telah dirintis selama ini.


Kini, semua mata tertuju pada pasangan ini, yang diharapkan mampu mewujudkan harapan masyarakat Karawang akan perubahan dan kemajuan di masa mendatang.



• Red 

0 Komentar

Posting Komentar
© Copyright 2022 - Nuansa Metro