Iklan

terkini

Volunteer Sunda Terus Berkomitmen Dalam Upaya Pencegahan Siswa Putus Sekolah di Karawang

MEDIA CETAK & ONLINE NUANSA METRO
Senin, 29 Juli 2024, 13:05 WIB Last Updated 2024-07-29T07:29:04Z


Foto : Volunteer Sunda menyalurkan bantuan pendidikan untuk Sundus Nabila (12), siswi SDN Pasir Mulya 2 


Nuansa Metro - Karawang |  Volunteer Sunda, yang berada di bawah naungan Yaga Yingde Group, terus menunjukkan komitmennya dalam melaksanakan kegiatan sosial untuk mencegah siswa putus sekolah di Kabupaten Karawang. Baru-baru ini, bersama Mojang Pinilih Karawang 2023, Volunteer Sunda menyalurkan bantuan pendidikan untuk Sundus Nabila (12), siswi SDN Pasir Mulya 2 yang terancam tidak dapat melanjutkan pendidikan ke jenjang SMP karena kendala ekonomi.


Sundus, yang tinggal di Dusun Kali Mulya, Desa Pasir Mulya, Kecamatan Majalaya, kini dapat melanjutkan pendidikannya berkat bantuan yang diberikan. 


"Tim Volunteer Sunda telah memberikan bantuan pendidikan untuk Sundus Nabila agar dapat melanjutkan pendidikan ke SMP. Alhamdulillah, saat ini Sundus sudah mendaftar ke salah satu yayasan sekolah di wilayah Kecamatan Majalaya," kata Angga Permana Sidik, Founder Volunteer Sunda, pada Minggu (28/7/2024).


Angga juga menambahkan bahwa dalam waktu dekat, mereka akan bekerja sama dengan TKSK (Tenaga Kesejahteraan Sosial Kecamatan) di seluruh Kabupaten/Kota di Jawa Barat. Langkah ini diambil untuk memperluas aksi sosial mereka dalam mencegah siswa putus sekolah dan menekan angka siswa putus sekolah di Jawa Barat, khususnya di Kabupaten Karawang. 


"Kami menggunakan nama Volunteer Sunda karena saya adalah orang Sunda, dan kami berharap dapat mencakup semua wilayah di Jawa Barat, dimulai dari Karawang," ungkapnya.


Di tempat yang sama, Ratu Tamara, Mojang Pinilih Karawang, mengungkapkan rasa gembiranya bisa berkolaborasi dengan Volunteer Sunda. 


"Kami sangat senang dapat membantu saudara-saudara kita yang kurang mampu untuk melanjutkan pendidikan serta belajar tentang rasa syukur. Semoga Volunteer Sunda dapat terus membantu masyarakat yang tidak memiliki biaya untuk melanjutkan pendidikan, baik di wilayah Karawang, Jawa Barat, bahkan hingga nasional," tandas Ratu.


Sementara itu, Ketua Tim B2 Volunteer Sunda, Tatia Nurul, juga mengungkapkan rasa syukurnya dapat ikut serta dalam misi mulia ini. 


"Saya merasa sangat bersyukur bisa diberi tanggung jawab sebagai Ketua Tim B2 Volunteer Sunda oleh Kang Angga. Kami berharap Volunteer Sunda semakin luas jangkauannya untuk mencegah anak putus sekolah di Indonesia," ujar Tatia.



Dengan semangat dan komitmen yang tinggi, Volunteer Sunda berupaya untuk terus membantu anak-anak Indonesia menyelesaikan pendidikan mereka dan membuka jalan untuk masa depan yang lebih baik.



Jurnalis : IRF 

Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • Volunteer Sunda Terus Berkomitmen Dalam Upaya Pencegahan Siswa Putus Sekolah di Karawang

Terkini

Topik Populer

Iklan