Headline News

PDIP Bakal Usung Ketua DPRD DKI Prasetyo Edi Marsudi Untuk Pilgub DKI Jakarta


Foto : Ketua DPRD DKI Jakarta, Prasetyo Edi Marsud.

Nuansa Metro - Jakarta |  Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) secara resmi mengusulkan nama Ketua DPRD DKI Jakarta, Prasetyo Edi Marsudi, sebagai calon Gubernur DKI Jakarta untuk Pemilihan Gubernur (Pilgub) yang akan digelar pada 27 November mendatang.


Ketua DPD PDIP DKI Jakarta, Adi Wijaya, mengonfirmasi hal ini kepada wartawan di Jakarta pada Jumat.


 "Calon Gubernurnya Pras, kan dia sudah dua kali jadi Ketua DPRD DKI," ujar Adi.


Hingga saat ini, PDIP masih mencari koalisi yang tepat untuk mengusung nama Prasetyo kepada DPP PDIP usai rapat kerja nasional (rakernas). 


Adi mengungkapkan bahwa pihaknya telah menjalin komunikasi dengan sejumlah partai, termasuk Partai Keadilan Sejahtera (PKS).


"Pak Anies kuat ya di DKI, itu harus diakui kalau kita lihat dari kemarin pilpres yang mendukung Pak Anies suaranya naik semua," tambah Adi, menyoroti popularitas Anies Baswedan yang juga dipertimbangkan oleh PKS sebagai calon Gubernur.


Prasetyo Edi Marsudi sendiri menyatakan akan mengikuti seluruh mekanisme yang diterapkan oleh partai dan mempercayai segala prosesnya.


 "Semua kan ada penjaringan, apakah saya pantas atau tidak?," ujar Prasetyo.


Ia juga menuturkan bahwa pada minggu ketiga Agustus, dirinya tidak akan lagi memimpin DPRD DKI. Hal ini memberi ruang bagi diskusi lebih lanjut dengan DPD PDIP serta anggota Fraksi PDIP DPRD DKI.


Sebagai informasi, pemilihan kepala daerah (pilkada) untuk memilih gubernur, bupati, dan wali kota akan diselenggarakan serentak di seluruh daerah pada 27 November 2024.



• ZuL 

0 Komentar

Posting Komentar
© Copyright 2022 - Nuansa Metro