Headline News

Antisipasi Kenaikan Harga, Camat Pedes Cek Harga di Pasar Karangjati



Nuansametro.co.id - Karawang
Menjelang Hari Raya Idul Fitri,  Pemerintah Kecamatan Pedes lakukan cek harga bahan pokok ke pasar Karangjati Desa Kertaraharja Kecamatan Pedes Kabupaten Karawang Propinsi Jawa Barat, Rabu (12/4).

Kegiatan cek harga ke pasar Karangjati di pimpin langsung oleh Camat Pedes, Furqon Jalaludin.S.IP, di dampingi Sekcam H.Romli Sunarya, Kasi Trantib Kecamatan Pedes, H.Cecep.Mulyana, anggota POL PP Pedes A.Zaenudin beserta para staf Kecamatan Pedes.

Menurut Camat Pedes, Furqon Jalaludin, S.IP. kepada jurnalis nusnsametro.co.id. mengatakan, kami berinisiatif mengecek harga bahan pokok ke pasar Karangjati karena sekitar sembilan hari lagi memasuki hari Raya Idul Fitri, biasanya harga harga bahan pokok naik.

"Setelah kita cek ke lapangan belum ada kenaikan harga dan sekarang masih stabil, sementara menurut informasi yang kami terima dari para pedagang, biasanya lima hari menjelang lebaran harga harga pada naik,"  Ujarnya.

Dikatakan Camat nanti kita akan cek lagi untuk kebutuhan pokok ini harganya cukup wajar atau tidak, kami kemarin ada rapat kordinasi di Kabupaten dipersilahkan untuk mengecek harga-harga.

"Kalau pun ada kenaikan kami diminta  untuk melaporkan saja ke tingkat Kabupaten dan nanti dari pihak Kabupaten yang akan ambil langkah untuk antisipasi kenaikan harga tersebut,"  Pungkasnya. 


•  Zis

0 Komentar

Posting Komentar
© Copyright 2022 - Nuansa Metro